Breaking News

Setelah Melihat Kondisi Pasca Banjir Wagub Jatim Siap Kirim Bronjong dan Ribuan Sand Bag

Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak bersama Bupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo saat meninjau lokasi bencana banjir di Desa Tambak Ukir, Kecamatan Kendit, ( Foto : Syam/ Ai News Nusantara.com)
MULTIMEDIA AI NEWS NUSANTARA, SITUBONDO - Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur Emil Elestianto memberikan perhatian khusus terhadap kejadian pasca bencana yang terjadi di Desa Tambak Ukir, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo yang mengakibatkan banyaknya fasilitas umum berupa DAM dan saluran irigasi yang rusak.

Sehingga kedatangannya ke Kabupaten Situbondo selain menghadiri acara serah terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Mas Rio dan Mbak Ulfi, ia juga datang langsung untuk meninjau lokasi banjir di daerah setempat.

Melihat kondisi Dam dan saluran irigasi banyak yang rusak, Wakil Gubernur 
(Wagub) Jawa Timur Emil Elestianto Dardak merasa simpati dan berjanji akan mengirimkan bantuan bronjong supaya perbaikan DAM dan saluran irigasi bisa segera berfungsi kembali secara optimal untuk mengairi sawah seluas 64 hektare di Desa Tambak Ukir dan 150 hektare sawah tang ada di Desa Kendit.

"Jadi ketika melihat langsung ke lokasi terhadap kondisi pasca banjir. Saya berempati dan bersimpati kepada Mas Bupati Rio, walaupun baru balik dari Magelang, tetapi ia  langsung tanggap menindaklanjuti permasalahan bencana ini," jelas Emil Dardak saat meninjau lokasi DAM Siguo, di Desa Tambak Ukir, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo. Kamis (06/03/2025).

Sebab DAM ini, kata Emil merupakan bangunan air yang sangat vital untuk mengairi ratusan hektare sawah warga Tambak Ukir dan Kendit.

" Tentu sangat simpati sekali terhadap warga disini atas kekompakan dan kreativitas serta gorong-royong mereka dalam membangun dengan drum-drum yang dilas jadi satu membentuk pipa saluran, sehingga air bisa dialirkan ke Kendit," ujar Emil.

Pihaknyq menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Situbondo yang telah membantu alat berat dan BBM-nya. Serta Masyarakat yang juga bergotong royong, Insya Allah dalam waktu dekat kami juga akan membantu bronjong untuk memperbaiki bantaran sungai dan DAM agar tidak rusak lagi diterjang air.

" Pemerintah Provinsi Jatim dalam waktu dekat ini akan bantu bronjong dan juga 2000 kantong pasir atau sand bag untuk titik-titik yang lain. Kenapa tidak di sini karena yang lain juga harus segera diperbaiki, agar tidak dapat mengakibatkan banjir ke permukiman. Yang di sini akan kami kirimkan kawat bronjong untuk batunya tadi warga secara kolektif mencari sendiri," kata Emil Dardak.

Sedangkan untuk jembatan dan rumah warga yang rusak, Emil mengaku akan berkoordinasi dengan Bupati Situbondo terkait skema pemberian bantuannya. "Nanti kami akan berkoordinasi dengan Mas Bupati ya, tentunya Mas Bupati juga memahami kekuatan fiskal kita," bebernya.

Sementara itu Bupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo atau yang akrab disapa Mas Rio mengatakan Penerintah Kabupaten Situbondo akan terus berupaya secara maksimal dalam penanganan pasca bencana ini. Dia mengaku telah berkoordinasi dengan semua OPD dan Provinsi untuk bagaimana secepatnya melakukan perbaikan.

"Jadi Pemerintah daerah ini sudah melakukan langkah langkah dan terus berkomunikasi, berkoordinasi dengan BNPB, Pemerintah Pusat dan Provinsi untuk penanganan pasca bencana ini.

Perbaikan akan segera dikebut, doakan saja semoga semuanya lancar dan masyarakat bisa kembali beraktivitas tanpa ada rasa was-was," tutupnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - AI News